Thursday, July 31, 2008

ekonomi gel. IV ? kaya apa sih?


ekonomi gelombang sebelumnya, mengandalkan teknologi sebagai ujung tombak.

sebaliknya, keunggulan ekonomi gelombang IV menitikberatkan pada 3 aspek orientasi yakni:
kreativitas
budaya dan warisan budaya
lingkungan

kreativitas ada di urutan pertama, ini berarti ide, gagasan, atau kemampuan menciptakan sesuatu, ternyata justru menjadi pijakan utama dalam ekonomi gel keempat.

ekonomi kreatif mampu menjadi penyumbang pendapatan Amerika Serikat senilai 960 dolar AS pada tahun 1999. disinyalir angka ini akan terus membengkak seiring pertumbuhan ekonomi kreatif amerika serikat sebesar 5,6% setahun.

fakta lainnya, pemerintah China membangun 798 Space sebagai bagian dari Creative Industry Zone mereka
karena ekonomi berbasis kreativitas sangat menjanjikan bagi pertumbuhan ekonomi suatu negara.


bagaimana dengan Indonesia ?

kalau ditelusuri lebih dalam, kita sudah mengenal ekonomi kreatif sejak zaman nenek moyang.
buktinya, maha karya candi Borobudur dan senjata tradisional keris.

bukti lagi?
  • ragam tarian daerah,
  • lagu dan alat musik daerah
  • kain tradisional
  • dll

semuanya itu menjadi warisan budaya yang menunjang pariwisata Indonesia.


sumber: buklet Indonesia kreatif=Indonesia kompetitif

No comments: